
Mahasiswa Unesa dilatih langsung Syahnurofi Reno Indradi, Asesor Kompetensi BNSP, Pilot Manager, dan Barber Educator di Elkap Barber and Hair Shop.
Unesa.ac.id., SURABAYA—Universitas Negeri Surabaya (Unesa) menggelar Workshop Pangkas Rambut Desain Barber Korean Style di Auditorium Gedung Fakultas Teknik E1 Unesa, Kampus 1 Ketintang, pada Jumat, 14 Maret 2025.
Kegiatan ini diikuti mahasiswa S-1 Pendidikan Tata Rias angkatan 2023 dan menghadirkan Syahnurofi Reno Indradi, Asesor Kompetensi BNSP, Pilot Manager, dan Barber Educator di Elkap Barber and Hair Shop, sebagai narasumber.
Koorprodi S-1 Pendidikan Tata Rias Unesa, Nia Kusstianti dalam sambutannya menyampaikan, kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan keterampilan mahasiswa dalam memahami teknik pangkas rambut modern.
"Kegiatan ini memberikan wawasan baru kepada mahasiswa, terutama dalam memahami tren pangkas rambut yang saat ini berkembang di industri kecantikan," ujarnya.

Selain mempelajari tren rambut, mahasiswa juga langsung praktek cara memangkas rambut Korean Style.
Dekan Fakultas Teknik (FT), Suparji mengapresiasi terselenggaranya kegiatan ini. "Industri kecantikan, termasuk barber, berkembang sangat pesat. Workshop seperti ini akan membekali mahasiswa dengan keterampilan profesional agar lebih siap menghadapi dunia kerja," ungkapnya.
Acara diawali dengan pembukaan dan doa, dilanjutkan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) serta Implementing Agreement (IA) Prodi S-1 Tata Rias Unesa dengan Elkap Barber and Hair Shop.
Dalam sesi utama, Reno Indradi menjelaskan teknik pangkas rambut yang tengah tren, seperti comma hair, taper fade, dan desain square layer. "Ciri khas potongan rambut yang diminati masyarakat Indonesia adalah kesan rapi dan pendek, sesuai dengan budaya setempat," jelasnya.

Dengan kegiatan ini diharapkan mahasiswa memahami dan menguasai tren style rambut yang digandrungi di dunia kecantikan.
Ia juga menyoroti tren barber yang mulai mengadopsi gaya Eropa dengan desain nape yang dibuat flat atau fade, serta styling yang membentuk huruf C atau S.
Peserta workshop berkesempatan menyaksikan langsung teknik pangkas menggunakan clipper dengan guard 3-6, cara menentukan panjang jatuh rambut yang presisi, hingga teknik texturizing dalam barber profesional.
Acara kemudian berlanjut dengan sesi ice breaking, penutupan, serta dokumentasi bersama narasumber. Workshop ini tidak hanya memberikan pengalaman baru bagi mahasiswa, tetapi juga menjadi ajang pembelajaran langsung dari praktisi industri berpengalaman. Diharapkan, melalui kegiatan ini, mahasiswa dapat semakin siap menghadapi tantangan di dunia barber profesional. [*]
***
Reporter: Zakariya Putra Soekarno (Fisipol)
Editor: @zam*
Foto: Tim Humas Unesa
Share It On: