Kampus Lidah Unesa yang rindang, nyaman, dan tenang dilirik PTPN 10 Surabaya sebagai tempat untuk Jalan Sehat keluarga besarnya. Setelah jalan sehat, PTPN 10 yang bergerak di perkebunan tebu di Jatim dan Sulawesi itu akan meluncurkan logo baru pada Jumat, 13 April 2012 pukul 05.00--10.00 di halaman GOR Bima Unesa.Jalan sehat hanya diikuti sekitar 600 orang yang berasal dari karyawan PTPN 10 sendiri termasuk anggota keluarganya. Unesa menyambut baik pelaksanaan jalan sehat di Unesa. "Kampus kami berarti sudah menjadi daya tarik bagi orang lain", ujar Muchlas Samani, rektor Unesa saat menerima rombongan PTPN 10 di kantor pusat. Lalu, dalam waktu dekat, PTPN 10 akan berturut serta membantu mengembangkan hutan kampus dengan menyuplai bibit tanaman langka. Suatu saat, masyarakat kalau mencari tanaman langka pasti memaksakan akan datang ke kampus Lidah. (syt-humas)
Share It On: